Tuesday 1 June 2010

In May 2010

Bulan mei hampir berakhir dalam hitungan jam.., segala aktivitas yang dilakukan sepanjang bulan ini lumayan banyak terkadang ada suatu tantangan baru dlm menjalaninya..terkadang ada suatu kesulitan..tp tetap hrs dijalani karena..hidup harus terus mencoba dan berusaha...:)

Diawal bulan mei tepatnya tgl 2 mei kemarin ada satu event yg di buat oleh Blog LENS, yaitu suatu blog yang merupakan bagian dr New York Times Magazine USA..,lens ini memuat photo2 jurnalis dari seluruh dunia serta cerita didalamnya...

Pas tgl 2 mei lalu mereka membuat event yg dinamakan A Moment In Time at 03.00 PM,U.T.C, alias waktu qatar sekitar jam 6 sore (18.00 PM), Pada jam tersebut diseluruh dunia, akan mengabadikan semua kegiatan pada jam dan menit itu.., bisa jadi dibelahan bumi lain masih siang, sore, malam atau subuh sekalipun..., lalu photo2 tersebut dikirim ke Lens blog untuk di review dan bila memenuhi syarat akan dimasukkan kedalam mozaik photo-photo A moment In Time from all over the world...

Antusias juga nih saya menunggu tepat jam 6 sore waktu qatar..,sayangnya krn tidak ada obyek yg akan diabadikan apalagi saat itu menjelang magrib.., maka saya siapkan kamera didepan rumah yg kebetulan jalan raya nya sedang dlm tahap perbaikan.., tepat jam 18.01 saya membuat jepretan photo excavator ini..., setelah di resize sdkt berlomba dgn org2 dr belahan dunia lain.., saya mengirim entry photo ini ke LENS.., untung prosesnya mudah..sementara teman2 lain ada yg pending krn pasti bandwith saat itu sangat besar terpakai..:),




stop working at 6 pm




Setelah kurang lebih 1 minggu photo2 itu tayang juga di LENS blog dengan tema mozaic, nah photo ku ada didalamnya..., sangat menyenangkan...melihat photo ku bersama teman2 lain dr sgl penjuru dunia tergabung dlm satu ikatan photography yg indah terlihat bahwa dunia selalu berputar...tepat dlm jam itu...kita bisa tau apa yg terjadi di belahan dunia lain...:)

Untuk melihat entry ku juga kontributor orang-orang lain dari seluruh dunia silahkan klik disini dan tunggu : A Moment in Time at LENS blog from NYTIMES MAGAZINE

Pengalaman yang menyenangkan..:)



Lalu cerita lain bulan ini saya mengerjakan tantangan food photo dan baking dr 2 klub yg saya ikuti Still Life Food Photography (SLF) dan Klub berani Baking (KBB)

Untuk SLF.., dengan tema special dessert maka ada brp hasil masakanku yg sesuai dgn kriteria ini.....:), lebih jauh bisa di lihat DISINI


desserts 1




desserts 2




desserts 3




Untuk KBB, membuat savoury pastry, seperti resep yang aku tulis DISINI, photo2 nya spt dibawah ini...



Savoury pastry pie





Savoury pastry pie







ohya ada satu resep yang ingin saya bagi disini yaitu Swiss Roll Fruits.., cocok sekali sebagai dessert dlm musim summer yang benar2 hot bagaimana tidak sekarang qatar rata2 tiap hari suhu berkisar 37-46 derajat..hmm bayangkan apalagi kalau sudah disertai humidity tinggi...., lebih nyaman berdiam diri dirumah..:)

So resep ini sangat rendah kalori krn tidak memakai butter, dan isiannya juga buah2an segar bisa apa saja sesuai selera..:)



swiss roll fruits




Resep...( menyusul ya...)


Ok deh..., akhirnya selesai juga bulan mei ini..., dengan segala kesibukan dan kelelahan didalamnya tapi membuat saya bersyukur.., ternyata dgn bbrp aktivitas tersendiri spt ini selain aktivitas rutin.., akan bisa menambah pengetahuan lebih banyak...dengan segala tantangan didalamnya...segala kesulitan..bila bisa dilalui dgn baik akan membuat perasaan bangga didalam hati ternyata saya bisa melakukannya...walau dalam hal sederhana sekalipun...

Semoga teman2 yang membaca juga merasakan bulan mei yg penuh semangat juga seperti saya......:)

Akhirnya......, saya mengucapkan Selamat datang bulan Juni...ada apa lagi yang akan terjadi dlm bulan ini ya..?? hmmmm...curious...:)